Pages

Monday, October 20, 2014

Packaging produk yang lebih baik

Hallo teman2 hari ini saya mau bahas sesuatu yang mungkin jarang di bahas oleh orang lain.

Jadi awalnya itu gw lagi nonton acara Show Imah hari Jumat 17 Oktober 2014 di Trans Tv jam 15.45-16.40. Nah tapi gw ga fokus sama acara nya, yang lebih gw fokusin itu iklan yang ada saat Show Imah commercial break.

Dan setelah gw perhatiin jumlah iklan Show Imah berjumlah 28, banyak variasi iklan yang ada di dalamnya. Tapi yang paling menonjol dari iklannya itu 57,8% adalah dari sektor pertanian.
Dari iklan pertanian tersebut ada 1 hal yang menurut saya bisa di kembangkan yaitu Qtela.. 





Siapa yang gak tahu Qtela? Keripik singkong yang terdiri dari varian rasa ini? Variasinya yaitu ada rasa keju panggang, original, balado, ayam bawang, barbeque, dan inovasinya Qtela ubi ungu, Qtela kerupuk udang, Qtela kerupuk keriting, dan Qtela kerupuk tempe. 


Kalo dilihat-lihat pembuatan makanan ringan ini berdasarkan dari hasil pertanian yaitu dari singkong yang dikenal sebagai ketela pohon atau ubi kayu  adalah pohon tahunan tropika dan subtropika dari keluarga Euphorbiaceae. Umbinya dikenal luas sebagai makanan pokok penghasil karbohidrat dan daunnya dikonsumsi sebagai sayuran. Singkong memiliki umbi atau akar pohon yang panjang dengan fisik rata-rata bergaris tengah 2-3 cm dan panjang 50-80 cm, tergantung dari jenis singkong yang ditanam. Umbi singkong merupakan sumber energi kaya karbohidrat. Daun singkong juga memiliki protein yang tinggi karena mengandung asam amino metionin.

Gw termasuk penggemar dari makanan ini, kadang kalo untuk menemani belajar gw suka makan keripik ini. Tapi ada satu yang menurut gw sangat disayangkan, dari segi packaging misalnya, biasa kalo chiki-chiki gitu pasti di buat bungkusnya besar padahal isinya sedikit, menurut gw buat apa harus di bikin begitu kenapa ga di bungkusnya itu minimal 5-7cm untuk di tutup. Ada juga Qtela yang memang ukuran largenya, tapi menurut gw kenapa Qtela yang large di packaging yang sama kaya ukuran kecil? 
Seharusnya Qtela besar ada zipper nya, yang biasa untuk membuka menutup kembali tanpa sleting, menurut gw itu salah satu cara untuk menjaga kerenyahan singkong apalagi untuk ukurang large yang kadang untuk makan sendiri aja ga akan habis.
Selain itu dari segi inovasi produk sudah cukup baik, tapi perlu ditingkatkan lagi misalnya qtela rasa pedas yang ada level nya hahaha (karena gw sendiri doyan sama pedas). Dan juga beri bumbu tambahan soalnya kadang kalau saya makan rasa keju, keju itu kurang terasa. Tantangannya karena banyak yang menjual keripik-keripik berbahan dasar dari singkong, seharusnya perlu untuk ditingkatkan kesan rasa yang berbeda dari pesaing, packaging yang menggunakan zipper, harga sedikit di mahalkan jika harus menggunakan bahan lain, selain itu juga isi juga harus lebih banyak lagi untuk yang small soalnya kalau beli ukuran small dengan harga 4000 lbh itu ga sebanding dengan isi. Seharusnya ada 3 ukuran juga dari yang paling kecil, sedang, hingga besar, supaya yang makan sendirian bisa beli yang kecil dan bisa lebih cepat habis juga 


Sekian dari saya semoga inovasi yang diberikan oleh saya berguna, karena ini termasuk makanan ringan yang gw sukai J

No comments:

Post a Comment